Wednesday, April 19, 2017

PROFIL PERPUSTAKAAN SMKN 1 SRAGEN

SEJARAH

Perpustakaan SMK Negeri 1 Sragen berdiri seiring  dengn berdirinya  SMK Negeri 1 Sragen yang berlokasi di Jalan Ronggowarsito,Sragen. Perpustakaan SMK Negeri 1 Sragen Menempati  gedung baru seluas  13,8 m X 9,6 m 2 atau  132,48 m2 yang terletak di lantai  dua gedung  baru sebelah  barat. 
Mulai  tahun 2015  labelisasi buku mulai menggunakan program microsoft office (semula manual) dan aplikasi PAS (Program Aplikasi Sekolah) yaitu pengelolaan data –data administrasi  perpustakaan secara on-line.


PROGRAM KERJA PERPUSTAKAAN

Program Kerja Jangka Pendek

  • Menyediakan dan menghimpun bahan pustaka, informasi, sesuai kurikulum sekolah;
  • Menyediakan dan melengkapi fasilitas perpustakaan sesuai kebutuhan;
  • Mengolah dan mengorganisasikan bahan pustaka dengan system tertentu shingga memudahkan penggunaannya;
  • Melaksanakan layanan perpustakaan yang sederhana, mudah dan menarik;
  • Meningkatkan minat baca murid, guru, dan staf tata laksana;
  • Menambahkan koleksi bahan pustaka secara berkala untuk memenuhi kebutuhan pegguna layanan perpustakaan;
  • Pembuatan proposal permintaan buku/majalah/jurnal pada beberapa lembaga/instansi/penerbit tertentu;
  • Memelihara bahan pustaka agar tahan lama dan tidak cepat rusak.
  • Menerbitkan kartu perpustakaan bagi siswa, guru dan staf tata laksana;’
  • Menerbitkan berbagai administrasi perpustakaan (kartu buku, kantong, lebeling, catalog buku, dll;
  • Inventarisasi, klasifikasi dan katalogisasi bahan pustaka
  • Entry data anggota perpustakaan pada Sistim Informasi Perpustakaan (SIP);
  • Pelayanan peminjaman buku perpustakaan
  • Penerbitan Surat Tandan Bebas Perpustakaan (STBP) bagi siswa kelas XII sebagai syarat pengambilan Ijazah
  • Mengikuti beberapa lomba perpustakaan sekolah, baik tingkat kabupaten, provinsi atau nasional.

Program Kerja Jangka Panjang

  • Terciptanya ruang perpustakaan yang lebih  luas, nyaman,menyenangkan sehingga ada pembagian ruang untuk tiap kegiatan (ruang baca, ruang pengolahan, ruang koleksi)
  • Memotivasi warga sekolah untuk  peduli mewakafkan  (menyumbang) buku –buku yang berkualitas  bagi perpustakaan
  • Menerapkan system layanan perpustakaan berbasis ICT;
  • Kuantitas dan kualitas koleksi bahan pustaka  semakin bertambah dan  judul lebih bervariasi 

Strategi Inovasi Layanan Yang Telah Dilakukan

  • Layanan KBM di perpustakaan ( diskusi,presentasi )
  • Program  Wajib baca di perpustakaan (terjadwal)
  • Program Wakaf Buku (warga sekolah dimotivasi untuk menyumbang buku)
  • Pemberian Reward untuk Pengunjung teraktif, Peminjam teraktif, Penyumbang buku teraktif .Lomba Literasi
  • Taman bacaan atau Area Baca
  • Sudut Baca Kelas
  • Kliping kumpulan cerpen karya siswa tiap kelas
  • Kerjasama dengan perpustakaan  lain ( kerjasama dengan Perpustakaan Daerah Kabupaten     Sragen )

No comments:

Post a Comment